Selamet Dateng di Web nya BiLLy,, yang Enjoy ya Baca nya !! Hehehehe

14 Januari 2009

Israel Diduga Pakai Senjata Kimia

By : Koran Tempo, edisi 13 Januari 2009

KOTA GAZA -- Militer Israel diduga telah menggunakan bom fosfor dalam agresi mereka ke Jalur Gaza. Dugaan ini berdasarkan temuan lembaga internasional Human Rights Watch yang diumumkan pada Ahad lalu.

Human Rights Watch mengungkapkan para peneliti mereka menemukan bukti bahwa pasukan negara Zionis itu telah memakai bom fosfor putih saat menggempur Kota Gaza dan Jabaliyah pada Sabtu dan Ahad lalu.

Intelijen Amerika Serikat menggolongkan fosfor putih sebagai senjata kimia yang mengakibatkan luka bakar sangat hebat hingga ke tulang dan bisa mengakibatkan kematian.

Direktur Rumah Sakit Nassir di Khan Yunis Yusuf Abu al-Risy memperkuat temuan Human Rights Watch. Ia mengatakan lebih dari 50 orang yang dirawat di sana merupakan korban senjata kimia itu.

"Saya telah bekerja di rumah sakit ini sepuluh tahun dan saya tidak pernah melihat luka yang seperti ini," katanya.

Berdasarkan Perjanjian Jenewa 1980, fosfor putih dilarang digunakan sebagai senjata dalam perang di wilayah penduduk sipil. Namun, tak ada landasan yang tidak membolehkan bahan kimia itu digunakan sebagai asap untuk menghindar dari musuh. Fosfor putih memang menghasilkan asap tebal jika bersinggungan dengan oksigen di udara.

Muhammad Tahsin, 20 tahun, menyaksikan dua sepupunya tewas mengerikan akibat bom fosfor putih itu. "Ada sebuah ledakan dan asap putih. Saya melihat mereka dan pakaian mereka terbakar. Saya juga melihat kulit mereka meleleh," ujarnya.

Militer Israel membantah tuduhan penggunaan bom fosfor itu itu. "Semua amunisi yang digunakan oleh IDF (Pasukan Pertahanan Israel) sesuai dengan hukum internasional," kantor juru bicara IDF menjawab dalam pernyataan tertulis.

Israel mengaku memang pernah menggunakan bom fosfor putih saat berperang dengan Hizbullah, yang berkuasa di Libanon Selatan, pada Juli-Agustus 2006.

Hingga hari ke-17 kemarin, pertempuran hebat masih terus berlangsung di Gaza. Pihak medis menyebutkan korban tewas saat ini lebih dari 900 orang dan 4.000 lainnya cedera. Militer Israel bertekad meningkatkan serangan dengan mengirimkan beberapa ribu personel cadangan ke Gaza.

Israel juga terus mengabaikan resolusi Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa yang menyerukan gencatan senjata segera dan menuntut Israel menarik seluruh pasukannya dari wilayah berpenduduk sekitar 1,5 juta itu.

Karena itulah, kemarin Dewan Hak Asasi Manusia PBB mengesahkan sebuah resolusi yang mengutuk agresi Israel ke Gaza. Organisasi ini juga menuding Israel telah melakukan pelanggaran hak asasi manusia berat terhadap rakyat Palestina. Sebanyak 33 negara dari Asia, Afrika, Arab, dan Amerika Latin menyetujui resolusi itu, sedangkan 13 negara Eropa abstain dan hanya Kanada yang menolak. AFP | ALJAZEERA | BBC | PRESS TV | TIMES ONLINE | FAISAL ASSEGAF

1 komentar:

ITs mengatakan...

Israel is the real dajjal...
you must be agree with me right!!!

saya akan klik adsense anda, tolong klik adsense saya jg ya..
di thiodream.blogspot.com

Posting Komentar

Jagalah perkataan anda,,
Karena sesungguhnya orang itu,,
di lihat dari perkataan nya juga